detikline.com Bekasi - Polsek Tambelang Polres Metro Bekasi tetap melaksanakan HUT RI ke-76 tahun, meski masih dalam situasi pandemi.
Kapolsek Tambelang, Kompol AKP Miken mengatakan momen bersejarah ini patut di syukuri sebagai tonggak sejarah perjuangan bangsa yang harus dipertahankan.
"Kami Keluarga besar Polsek Tambelang, Polres Metro Bekasi menyampaikan Selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76. Semangat dan tingkatkan nasionalis, bangun bangsa dengan cinta dan semangat," ujar Akp Miken, dihari Kemerdekaan 17 Agustus 2021.
Miken berharap, semoga slogan Indonesia Tangguh, Indonesia Bangkit, dapat menjiwai perjuangan masyarakat Indonesia untuk segera bebas dari virus Covid-19 yang saat ini masih memawabah.
"Semoga diusia 76 ini masyarakat Indonesia, kita semua terus disemangati perjuangan yang tangguh dan berani bangkit dari kondisi yang cukup memprihatinkan saat ini," tegas AKP Miken.
Selain itu, Miken menjelaskan pihaknya berkomitmen mendorong masyarakat untuk menjalankan Prokes dengan benar dan ketat, serta mengajak masyarakat untuk mengikuti vaksinasi, demi terciptanya kekebalan kelompok (herd immunity). *RR
0Comments
Silahkan berkomentar dengan sopan