Wartawan : Mahbub detikline.com Tanjung Enim - Frengki dengan no urut 3 di pemilihan Kepala Desa (Kades) berhasil mengungguli dan memenan...
Wartawan : Mahbub
detikline.com Tanjung Enim - Frengki dengan no urut 3 di pemilihan Kepala Desa (Kades) berhasil mengungguli dan memenangkan pemilihan Kepala Desa Gedung Agung periode 2021-2027.
Pilkades tersebut di ikuti 5 calon yaitu M. Jhon Noprianto no urut 1, Ahmad Karnobi no urut 2, Frengki no urut 3, M. Abdul Azis no urut 4, dan Erhamsya no urut 5. Giat acara berlangsung di tempat pemungutan suara desa Gedung Agung, Kecamata Merapi Timur, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, Kamis (09-12-2021).
Berdasarkan penghitungan suara nomor urut 3, Frengki, mendapat perolehan suara terbanyak yaitu 796 suara, di susul M. Jhon Noprianto no urut 1, dengan perolehan suara sebanyak 403, sementara no 5 Erhamsya mendapat 345 suara, Calon dengan no urut 2 Ahmad Karnobi dengan 330 perolehan suara, yang terakhir M. Abdul Azis no urut 4 mendapat 329 suara. Sementara tercatat 29 suara tidak sah.
Calon Kepala Desa terpilih Frengki usai penghitungan suara ketika dibincangi awak media mengatakan, kemenangan ini adalah kemenangan masyarakat Gedung Agung.
"Alhamdulillah saya berhasil memenangkan pemilihan kepala Desa Gedung Agung, saya mengucapkan terimakasih banyak kepada keluarga, sahabat, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, serta pendukung saya masyarakat Desa Gedung Agung sudah mempercai saya, untuk memimpin 6 tahun kedepan,"ujarnya.
"Marilah kita bersama sama, kita bersatu untuk membangun Desa mewujudkan Desa Gedung Agung yang lebih maju lagi, aman, dan sejahtera," tutupnya.