By : Lth
Jakarta, detikline.com - Kelurahan Tanah Sereal Kecamatan Tambora, Jakarta Barat, bekerjama dengan Dinas Kesehatan dan Tiga Pilar, terus gencar melakukan kegiatan vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun di wilayahnya.
Salah satunya memberikan layanan vaksinasi dinamis dengan cara jemput bola pada anak yang berada di Kelurahan Tanah Sereal, di Sekolah TK Jihadul Akbar, pada Selasa (18/1/2022).
Lurah Tanah Sereal Hj. Suharti, S.Sos mengatakan, vaksinasi dengan cara jemput bola, sebagai upaya mempercepat vaksinasi anak, terlebih kegiatan PTM sudah dilaksanakan.
"Tempat pelayanan vaksinasi utama ada di Kelurahan Tanah Sereal, namun, untuk mendekatkan pelayanan vaksinasi, kami lakukan dengan menjemput anak-anak sekolah TK, atinya kami yang datang menjemput ke sekolah yang belum sama sekali divaksin," jelas Hj. Suharti, di lokasi.
"Lokasi kantor Kelurahan yang berada di tengah-tengah permukiman warga dirasakan tepat untuk dijadikan tempat pelaksanaan vaksinasi dinamis," lanjutnya.
Ia berharap, dengan adanya pelaksanaan vaksinasi dinamis ini bisa meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh sehingga risiko terkena Covid-19 akan semakin kecil.
Pihaknya juga mengapresiasi antusiasme pengurus Taman Kanak-Kanak, dan para guru pendidik yang mendukung program jemput bola oleh pihak Kelurahan.
0Comments
Silahkan berkomentar dengan sopan